Prestasi peserta didik

SMPN 1 SITUBONDO kembali menoreh prestasi di bidang akademik dan non akademik. Masa pandemi panjang tidak menyurutkan tekad dan semangat peserta didik dan pembina untuk mencetak rekor prestasi.

Pada awal tahun dengan semangat baru wakasek kesiswaan (Hj. Prima Kurnia N, S.Pd) menjembatani peserta didik untuk mengikuti beberapa perlombaan dan kejuaraan di masa pandemi. Selama semangat dan keyakinan masih ada, maka hasil tidak akan menghianati usaha. 
Akhirnya pada kesempatan ini, SMPN 1 SITUBONDO dapat meraih beberapa prestasi di antaranya: 
1. juara 1 short movie dalam ajang LKBB GANESHA SMASA JATIM OPEN, 
2. Mendapat medali emas atas nama Abdullah (9B) pada olimpiade IPS tingkat nasional. 
3. Selain itu, di bidang olahraga petanque salah satu siswa atas nama Rayhan N (9D) berhasil meraih juara 3 single man yang diadakan FOPI 2022.
Prestasi yang diraih terlahir karena kerja sama dan dukungan dari semua warga SMP Negeri 1 Situbondo. Beberapa prestasi di atas akan menjadi motivasi untuk tetap berprestasi seperti moto Spensasi yakni SPENSASI kreatif, semangat, bisa, luar biasa!.